Promosi Paket Wisata – Tour and travel merupakan salah satu bisnis yang cukup menjanjikan dan dapat bertahan lama asalkan mampu bersaing dan survive. Tetapi, memang ada beberapa kendala seperti bencana alam atau pandemi yang membuat bisnis wisata menjadi vakum. Walaupun memang kondisi tersebut sulit untuk dihindari.
Sebagai contoh ketika terjadi pandemi covid-19 dalam hitungan bulan bahkan tahun di Indonesia (termasuk di dunia), maka otomatis bisnis wisata, penginapan, dan elemen yang berkaitan di dalamnya otomatis berhenti. Dengan destinasi wisata yang tutup, maka berdampak pula pada penginapan dan resto di sekitarnya yang dengan sendirinya jadi sepi.ย
Kondisi tersebut memang tidak dapat dihindari oleh siapapun, namun tentu saja ada masanya bisnis ini akan bangkit kembali. Pada saat tersebut memang penting yang namanya efek comeback dengan cepat. Siapa yang mampu bangkit cepat maka tentu akan bisa bertahan dan sebaliknya jika tidak mampu maka tentu saja akan tenggelam.
Baca juga : Wisata Aman Saat Pandemi
Cara Promosi Paket Wisata

Salah satu tips sukses bisnis wisata yang utama yaitu bertahan. Lantas, bagaimana cara promosi paket wisata? Umumnya memang dengan brosur baik wisata alam atau yang lainya yang disebar di berbagai tempat sampai dengan media sosial, yuk simak ulasannya!
1. Menyebarkan Brosur
Fungsi brosur tiada lain hanya sebagai alat penyampai informasi. Masalah desain dan yang lain tentu saja relatif, bergantung pada pemilik bisnis wisata apakah mau membuatnya simple atau ribet.
Sudah banyak contoh brosur paket wisata yang dapat Anda jadikan inspirasi, tentu saja di dalamnya harus berisi informasi yang jelas, mulai dari rute, paket wisata yang ditawarkan, sampai pada harga untuk tiap paket wisata.
2. Menggunakan Media Sosial
Peran media sosial dalam mencari calon customer yang terkonversi menjadi pelanggan atau pengguna jasa relatif mempunyai potensi yang cukup besar. Mulai dari pengguna facebook, instagram, twitter, dimana semua platform tersebut memberikan Anda kemudahan dalam hal berinteraksi dan menjangkau para pelanggan.
Tips promosi dengan menggunakan media sosial sebetulnya cukup mudah. Anda dapat promosi saat waktu liburan akan tiba, tentu ini akan membantu Anda dalam menghemat budget untuk promosi yang tentu saja tidak setiap hari atau pekan.
Anda pun bisa menggunakan jasa endorse yang mungkin cukup baik. Saat ini banyak yang memakai jasa endorse artis. Namun jika modal Anda minim, sebagai alternatif, Anda bisa menggunakan jasa endorse selebgram.
Anda dapat memberikan mereka uang atau tawaran untuk menginap di tempat Anda menggunakan paket wisata Anda dan membuat video yang menarik untuk kemudian diposting di story media sosial mereka.
Hal itu juga merupakan salah satu jenis promo yang dapat dikatakan sudah cukup umum digunakan oleh banyak orang.
3. Memasang Iklan di Media Massa
Hal ini juga merupakan salah satu hal yang cukup penting dan bisa dilakukan untuk promosi. Jika budget Anda cukup banyak maka Anda bisa memasang iklan di TV. Namun, jika masih menengah maka Anda bisa memasang iklan di radio atau iklan baris di koran yang cukup banyak dikenal orang, semisal Kompas dan lainnya.
4. Menggunakan Website
Sederhana saja, umumnya banyak orang terkadang mengetik “Paket Wisata Labuan Bajo” menggunakan search engine seperti Google untuk mencari informasi. Oleh karena itu, maka Anda perlu menyiapkan website sebagai salah satu upaya promosi secara online.
Setelah itu, Anda perlu berupaya untuk membuat website wisata Anda bisa berada di halaman pertama pencarian. Salah satu caranya yaitu dengan melakukan optimasi mesin pencari (SEO) yang memang saat ini cukup penting.
5. Membangun Brand
Tahap ini bisa dikatakan cukup sulit, sebab menjalankan bisnis wisata jika sudah memiliki brand maka sudah tidak banyak membutuhkan promo. Umumnya mereka akan menceritakan dan merekomendasikan kepada teman mereka akan servis Anda.
Oleh karena itu, Anda perlu menguatkan brand dan tentu saja jangan lupa dengan memberikan kualitas pelayanan yang prima kepada setiap pelanggan.
Strategi Promosi Digital
Berbicara mengenai strategi promosi digital, maka berhubungan dengan peluang pasar yang ada di Indonesia. Pangsa pasar yang cukup potensial di Indonesia menurut usia yaitu kelompok usia milenial.
Kelompok ini akan terus bertumbuh dan menjadi pasar utama. Para ahli dan peneliti menyebutkan bahwa generasi milenial atau biasa dikenal juga dengan generasi Y adalah kelompok masyarakat yang lahir pada tahun 1981 hingga 1995.
Pada rentang tahun tersebut, berbagai teknologi seperti mesin komputer mulai dikenal, lalu diikuti dengan mulai munculnya gadget atau smartphones sebagai alat komunikasi.
Terkait pergerakan kunjungan wisatawan di Indonesia, salah satunya terbantu oleh generasi milenial yang umumnya aktif berselancar dan berbagi di dunia maya (digital). Selain itu, generasi milenial juga cukup terbiasa terkoneksi secara digital.
Oleh karena itu, go digital dapat menjadi terobosan baru dalam memasarkan destinasi wisata di daerah, utamanya untuk menarget pasar generasi milenial yang mempunyai jumlah yang cukup besar dengan berbagai jenis digital marketing.ย
Berpromosi secara online tidaklah kemudian menghentikan pemasaran secara konvensional. Namun, ini justru akan saling menguatkan. Meski promosi secara langsung masih dianggap paling ampuh dan berhasil, tentu semua sepakat bahwa setiap pengelola destinasi wisata perlu menambah platform pemasaran online agar dapat lebih optimal.
Penggunaan internet atau media digital perlu terus dioptimalkan dalam menunjang pemasaran atau promosi paket wisata. Dengan memanfaatkan internet, diharapkan bisa menaikkan ketertarikan calon wisatawan untuk datang ke destinasi yang belum terkenal.
Demikianlah ulasan mengenai beberapa cara promosi paket wisata. Dengan upaya tersebut tentu akan semakin banyak pelanggan yang akan terjaring untuk memilih paket wisata Anda dalam menemani liburannya. Semoga informasi ini bermanfaat.